Scroll untuk melanjutkan membaca
Cara Terbaru Video Call WhatsApp Lebih Dari 1 Orang Sekaligus 2024

Cara Terbaru Video Call WhatsApp Lebih Dari 1 Orang Sekaligus 2024

WhatsApp merupakan salah satu platform yang wajib ada di smartphone karena fiturnya yang dapat memudahkan pengguna untuk saling berinteraksi atau berkomunikasi satu sama lain, seperti kirim pesan, kirim file, kirim gambar atau video, bahkan bisa melakukan video call secara langsung secara gratis dengan syarat memiliki kuota atau jaringan internet. 

Berbicara tentang Video Call, dahulu WA hanya bisa melakukan Video call dengan 1 orang saja dan saat ini WA sudah bisa melakukan video call secara langsung lebih dari 1 orang. Dengan fitur terbaru ini memang sangat bermanfaat bagi penggunanya terlebih lagi di masa pandemi Covid-19 ini yang mengharuskan seseorang tetap dirumah.

Ada beberapa manfaat bisa melakukan video call wa lebih dari 1 orang, diantaranya:

  • Tidak perlu berlangganan aplikasi berbayar
  • Tidak lemot dan sangat cepat, karena WA sekarang sudah milik raksasa sosial media Facebook 
  • Untuk komunikasi online jarak jauh tanpa perlu tatap muka dengan teman atau keluarga secara bersamaan

Nah sekarang saatnya saya akan membagikan sedikit tips yang bisa kalian gunakan apabila ingin menelpon dengan video call dengan banyak orang sekaligus, oke beberapa langkahnya ada di bawah ini:

Bagaimana Cara Video Call Lebih Dari 1 Orang Di WA?

  1. Langkah pertama kalian harus Update WA terbaru terlebih dahulu, setelah di Update kalian buka WA Kemudian kalian pilih beberapa kontak atau grup yang ingin kalian video call
  2. Setelah itu kalian buka chat pada kontak atau grup tersebut lalu klik ikon clip pada chat bar . Untuk pengguna WhatsApp Web bisa cek di kanan atas halaman chat
  3. Lalu kalian pilih ikon Messenger Rooms yang isinya berlogo handycam biru
  4. aka kalian akan diarahkan ke Messenger, selanjutnya kalian Create Rooms. Kalian diwajibkan login ke akun FB terlebih dahulu untuk memulainya
  5. Setelah itu akan ada link khusus yang bisa dibagikan ke orang atau kontak. Apabila link tersebut di klik oleh pengguna lain, maka akan otomatis langsung terhubung ke percakapan Messenger Rooms

Dengan melakukan cara tersebut, maka kita bisa dengan mudah mengundang teman untuk melakukan video call secara langsung dan bersamaan lebih dari 1 orang. Dengan melakukan cara tersebut, maka kita bisa dengan mudah mengundang teman untuk melakukan video call secara langsung dan bersamaan lebih dari 1 orang. Cara ini sangatlah efektif untuk berkomunikasi dari jarak jauh ke teman atau keluarga di masa pandemi seperti sekarang ini.

 Layanan Messenger Rooms ini juga terdapat beberapa fitur yang sangat menarik dari pada fitur yang ada di aplikasi WA dan tentunya Messenger Rooms akan selalu update dengan beberapa fitur canggih dan terbaru lainya. Tentu saja fitur tersebut juga sangat cocok untuk belajar online yang dilakukan oleh guru atau dosen atau sekedar meeting dengan sesama kantor. Semoga tutorial ini berguna dan bermanfaat.

Posting Komentar
TULIS KOMENTAR